Ini dia 5 Tarian Khas Indonesia Yang mendunia

By on November 23, 2016

Apa sih yang tidak ada di Indonesia? Mau makanan enak, suku bangsa yang unik, tempat-tempat wisata yang cantik hingga kesenian daerah yang sangat menarik. Kalau kata Koesploes, tanah kita ini tanah surga, makanya banyak hal-hal yang bisa kita dapati di Indonesia ini.

Kali ini kita akan membahas tentang 5 Tarian Khas Indonesia yang mendunia. Yup, karena banyaknya suku bangsa, berarti beragam pula kesenian daerah yang dimiliki masing-masing adat istiadat. Salah satunya tarian, gerakan badan yang berpadu dengan musik ini memang menjadi salah satu daya tarik bagi para orang-orang yang berkunjung ke Indonesia. Tidak hanya warga asli Indonesia, jutaan mata dari seluruh dunia pun ikut takjub atas keberagamannya tarian-tarian ini. Berikut adalah 5 Tarian Khas Indonesia yang mendunia:

1. Tari Pendet, Bali
Pendet adalah tarian yang sangat populer di Bali. Semula tarian ini hanya digelar kalangan tertentu di pura, dilakukan oleh pria maupun wanita.

Namun, karena keindahan gerak tariknya membuat tarian ini kian menjadi magnet bagi para wisatawan yang mampir ke Bali. Kostumnya yang berwarna-warni menyemarakkan gerak luwes para penari pendet ini. Belum lagi lirikan mata yang khas membuat tarian inisemakin indah.

2. Tari Saman, Aceh
Tarian yang dilakukan secara masif ini berasal dari Gayo, Aceh. Dilakukan secara berkelompok dilengkapi syair bernuansa islami. Biasanya tarian ini ada pada acara-acara tertentu.

Kekompakan para penari membuat tarian ini terlihat semakin seru. Gerak tangan yang begitu cepat akan membuat kalian takjub. Semakin lama semakin cepat pula gerakannya.

3. Reog Ponorogo, Jawa Timur
Tarian yang sempat menjadi perbincangan hebat karena klaim dari negara tetangga ini memang sangat unik. Melambangkan kegagahan, keperkasaan dan kejantanan, tarian ini menjadi populer di dunia. Beberapa kali tarian ini menjadi gelaran unik di acara-acara kelas dunia.

Tarian ini terdiri dari Jathil, Warok, Barongan (dadak Merak), Klono Sewadono dan Bujang ganong. Semuanya turut andil dalam lakon tarian, berpadu menjadi suatu kesatuan yang epik.

4. Tari Serimpi, Jawa Tengah
Tarian ini adalah salah satu atraksi yang tergabung dalam budaya keraton. Klasik, kesan yang akan didapat jika kalian melihatnya.

Tarian ini terdiri dari empat penari wanita, melambangkan empat mata angin atau empat unsur dunia yakni, api, angin, air dan bumi. Nama serimpi sendiri berasal dari kata impi, alias mimpi atau impian.

5.Tari Topeng Cirebon
Tarian ini adalah salah satu tarian di tatar Parahyangan. Tarian asli cirebon ini melambangkan perwatakan manusia, dengan gerakan tangan dan tubuh yang berdistorsi dengan iringan kendang dan rebab.

Salah satu maestro tari topeng ini adalah Mimi Rasinah. Ia menyebarkan sekaligus menyebarkan tarian ini di daerah asalnya, Desa Pekandangan, Indramayu. Atas keluwesannya dalam menari topeng, aksinya terekam pada sebuah film dokumenter yang berjudul: Rasinah: The Ecnhanted Mask.

About James Siregar