Hal Yang Tidak Boleh Dilewatkan Saat Berkunjung Ke Malang

By on April 14, 2016

Malang merupakan sebuah kota di Provinsi di Jawa Timur. Malang saat ini menjadi destinasi wisata sebagian orang. Banyak orang yang berkunjung ke Malang hanya untuk berlibur, namun jika berlibur ke Malang ada hal yang tidak bisa dilewatkan yaitu Kuliner Asli Malang. Kalian wajib mencoba Kuliner Malang saat berkunjung Ke sini.

Yang menarik dari wisata kuliner Malang bukanlah semata pada lokasinya, namun meliputi keunikan makanan yang disajikan. Tentu ini tidak bisa dilewatkan begitu saja. Malang saat ini terkenal dengan Baksonya. Namun di Malang Masih ada kuliner yang sangat enak dan lezat yang sayang untuk dilewatkan saat berkunjung ke malang.

Wisata Kuliner Di Malang

Kuliner Malam Pos Ketan Legenda 1967

pos-ketanKuliner ini menyajikan kuliner malam di malam yang sangat seru. Seperti namanya, kuliner ini menyajikan kuliner yang berbahan dasar ketan. Mungkin sebagian orang akan merasa aneh dengan olahan ketan, namun ditemnpat ini ketan disulap menjadi olahan yang sangat nikamt dan menjadi makanan favorit dan dinikmati ratusan orang setiap harinya.

Soto Geprak Mbah Djo

soto-geprak-ala-gono-giniWisata kuliner di Malang yang tidak kalah populer adalah Soto Geprak Mbah Djo. Kelezatan soto ala Mbah Djo ini sudah terkenal sejak tahun 1935 silam. Soto ini memiliki rasa yang kuat, lezat dan jga khas. Di tempat ini tersedia juga sajian kuliner lainnya seperti bebek goreng, ayam goreng, bakso, dan aneka minuman.

Toko Oen

oenSaat anda berkunjung ke malang akan terasa hambar bila tidak berkunjung ke Toko Oen. Di toko ini anda bisa merasakan kenikmatan Eskrim yang lezat dan unik. Toko ini sudah ada sejak tahun 1930. Toko ini sudah sangat terkenal sekali di malang.

Bakpao Boldy

bakpao-boldyObjek kuliner Malang yang satu ini diracik dengan perpaduan bahan-bahan alami serta olahan tangan terampil. Saat menikmatinya. Anda bisa membeli ini untuk dibawa sebagai oleh-oleh. Bakpao boldy memiliki rasa yang khas. Dan sudah sangat popler di malang.

About James Siregar